Archive | 2019

Pengembangan Media Pembelajaran CNC Berbasis Perangkat Lunak Animasi

 

Abstract


ABSTRAKPenelitian ini bertujuan untuk(1)mengembangkan media pembelajaranCNC berbasis perangkat lunak animasi,(2)melakukan evaluasi pada mediapembelajaran CNC yang telah dikembangkan.Penelitian ini dilaksanakan di program studi Pendidikan Teknik MesinFakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Sebelas Maret Surakarta.Prosedur pengembangan menggunakan model pengembangan MultimediaDevelopment Life Cycle(MDLC)yang terdiri dari 6 tahap yaitu konsep(concept),desain (design), pengumpulan material (obtaining content material), penyusunan(assembly), pengujian (testing)dan distribusi (distibution). Evaluasi mediapembelajaran CNC dilakukan dengan meminta responden sebagai calon penggunauntuk menggunakan media pembelajaran CNC, kemudian menggali respon calonpengguna media melalui kuesioner. Calon pengguna dibagi dalam dua kategori,yaitu dosen pengampu mata kuliah CNC dan CAM dan mahasiswa PTMKonsentrasi Produksi yang menempuh mata kuliah CNC dan CAM pada tahunakademik 2015/2016. Angket untuk dosen pengampu mata kuliah CNC dan CAMberisi tinjauan tentang media pembelajaran CNC dilihat dari aspek materipembelajaran, interaksi, dan penyajian materi. Angket diberikan pada 3 dosenyang terdiri dari 15 butir pernyataan dengan sistem penilaian Rating Scale denganinterval 1 s.d. 5. Angket untuk mahasiswa berisi tinjauan tentang mediapembelajaran CNC dilihat dari aspek motivasi belajar sebagai salah satu fungsimedia pembelajaran. Angket diberikan pada 26 mahasiswa yang terdiri dari 20butir pernyataan dengan sistem penilaian Likert Scale dengan interval 1 s.d 5.Hasil penelitian ini adalah(1)pengembangan media pembelajaran CNCmenggunakan perangkat lunak animasi Adobe Flash CS6 sebagai perangkat lunakutama dengan prosedur pengembangan merujuk pada model MDLC,(2)hasilevaluasi media pembelajaran CNC yang dikembangkan menunjukkan bahwa(a)dalam aspek materi pembelajaran, interaksi, dan penyajian materi, mediapembelajaran CNC yang dikembangkan mendapat kategori sangat baik denganpersentase 90,22%,(b)dalam aspek motivasi belajar sebagai salah satu fungsimedia pembelajaran, media pembelajaran CNC yang dikembangkan mendapatkategori baik dengan persentase 78,39%.Kata Kunci: Media Pembelajaran, CNC, Adobe Flash, Animasi.

Volume 1
Pages 9
DOI 10.20961/NOZEL.V1I1.28482
Language English
Journal None

Full Text