Jurnal Kelautan: Indonesian Journal of Marine Science and Technology | 2021

ANALISIS KESESUAIAN WISATA BAHARI DITINJAU DARI PARAMETER FISIK KUALITAS PERAIRAN SERTA PERSEPSI PENGUNJUNG DI PANTAI PASIR PANJANG DESA WATES KECAMATAN LEKOK PASURUAN JAWA TIMUR

 
 
 

Abstract


ABSTRACT Pasir Panjang Beach, which is located in Wates Village, Lekok Pasuruan sub-district, East Java, is a tourist destination that is visited by many tourists for recreation and swimming. The coast is an ecosystem that is vulnerable to various environmental changes. Efforts to use the beach as a tourist object must consider the environmental aspects and potential that exist at the location. The purpose of this study is to determine the suitability of the Pasir Panjang Beach tourism by determining the value of the tourism suitability index for recreation and swimming categories. The suitability of tourism is based on water quality and visitor perceptions of the suitability of Pasir Panjang Beach tourism. This study uses quantitative methods as well as structured interviews with the results of the research showing the IKW of Pasir Panjang beach has a value of 84%, which in its classification is very suitable for recreational tourism and swimming. The value of water quality using the STORET method shows a value of -25, which means that Pasir Panjang Beach is included in the medium-polluted category. The ODTWA score obtained a score of 684 for attractiveness with a classification of potential to be developed, the availability of fresh water obtained a score of 798, and facilities and infrastructure for 135. The value of visitors perceptions of comfort is 90% with a comfortable and beauty classification of 75% with a pretty beautiful classification. Keywords : Tourism Suitability Index, ODTWA, STORET Method. ABSTRAK Pantai Pasir Panjang yang berada di Desa Wates, Kecamatan Lekok, Kabupaten Pasuruan, Provinsi Jawa Timur merupakan destinasi wisata yang banyak dikunjungi oleh wisatawan untuk berekreasi maupun berenang. Pantai merupakan ekosistem yang rentan terhadap berbagai perubahan lingkungan. Upaya pemanfaatan pantai sebagai objek wisata harus mempertimbangkan aspek dan potensi lingkungan yang ada pada lokasi. Tujuan penelitian ini yaitu mengetahui kesesuaian wisata Pantai Pasir Panjang dengan menentukan nilai IKW (Indeks Kesesuaian Wisata) kategori rekreasi dan berenang. Kesesuaian wisata berdasarkan kualitas perairan serta persepsi pengunjung terhadap kesesuaian wisata Pantai Pasir Panjang. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif serta wawancara terstruktur dengan hasil penelitian menunjukan IKW Pantai Pasir Panjang memperoleh nilai sebesar 84%, yang dalam klasifikasinya adalah sangat sesuai untuk wisata rekreasi dan berenang. Nilai kualitas perairan dengan menggunakan metode STORET menunjukan nilai -25 yang artinya Pantai Pasir Panjang masuk dalam kategori tercemar sedang. Nilai ODTWA memperoleh skor 684 untuk daya tarik dengan klasifikasi berpotensi untuk dikembangkan, ketersediaan air tawar memperoleh skor 798, dan sarana prasarana memperoleh skor 135. Nilai persepsi pengunjung terhadap kenyamanan adalah sebesar 90% dengan klasifikasi nyaman dan keindahan sebesar 75% dengan klasifikasi cukup indah. Kata kunci : Indeks Kesesuaian Wisata, ODTWA, Metode STORET

Volume 14
Pages 1-10
DOI 10.21107/JK.V14I1.8378
Language English
Journal Jurnal Kelautan: Indonesian Journal of Marine Science and Technology

Full Text