Jurnal Keteknikan Pertanian Tropis dan Biosistem | 2021

Analisis Ergonomika Lingkungan Fisik Ruang Produksi Tahu terhadap Tingkat Keamanan dan Kenyamanan Pekerja di Kelurahan Abian Tubuh Kota Mataram

 
 
 

Abstract


Proses pembuatan tahu terdiri dari beberapa rangkaian kerja sehingga perlu pemetaan yang baik dan benar dengan beberapa pertimbangan lingkungan fisik yang aman dan nyaman sesuai ketentuan ilmu ergonomika. Lingkungan fisik yang tidak nyaman atau dengan kata lain berada di bawah atau di atas Nilai Ambang Batas (NAB) dapat menjadi beban tambahan selama bekerja. Tujuan dilakukan penelitian ini adalah untuk mengkaji kondisi ruang produksi pembuatan tahu berdasarkan aspek ergonomika terhadap tingkat keamanan dan kenyamanan pekerja. Metode penelitian menggunakan metode deskriptif dengan pengukuran langsung di lapangan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tingkat pencahayaan berada di bawah NAB karena cahaya pada ruang produksi hanya memanfaatkan cahaya matahari yang menembus dinding dan sirkulasi ruang produksi tanpa ada bantuan penyinaran lampu, sedangkan suhu berada di atas NAB, hal ini terjadi karena panas tidak hanya bersumber dari tungku perebusan saja melainkan bahan pembuatan tahu diproses tanpa menunggu dingin terlebih dahulu. Hasil kajian lainnya pada tingkat kebisingan dan getaran mekanis ditemukan bahwa tidak semua berada di atas NAB melainkan di delapan titik terakhir pada tingkat kebsingan dan 5 stasiun terakhir sudah berada pada NAB. Sehingga dapat disimpulkan bahwa ruang produksi pembuatan tahu perlu penataan kembali untuk kemanan dan kenyamanan pekerja.

Volume None
Pages None
DOI 10.21776/ub.jkptb.2021.009.02.10
Language English
Journal Jurnal Keteknikan Pertanian Tropis dan Biosistem

Full Text