Archive | 2021

Pengembangan Video Pembelajaran Bermuatan Masalah Sosial Pada Materi Keberagaman Budaya Bangsaku Kelas IV SD

 

Abstract


Penelitian pengembangan dilaksanakan berdasarkan hasil analisis kebutuhan media pembelajaran di Sekolah Dasar. Oleh karena itu, penelitian ini bertujuan untuk (1) mendeskripsikan proses rancang bangun dari video pembelajaran dengan materi keberagaman budaya bangsaku dan (2) mengetahui hasil validasi video pembelajaran menurut hasil review para ahli, dan uji coba perorangan. Jenis penelitian yang dilakukan adalah penelitian pengembangan yang menerapkan model ADDIE (Analyze, Design, Development, Implementation, Evaluation) dalam pengembangan video pembelajaran. Pengumpulan data digunakan metode kuesioner. Analisis data digunakan metode analisis deskriptif kuantitatif. Hasil analisis data diperoleh sebagai berikut. (a) hasil uji ahli isi muatan pelajaran diperoleh skor 92,50 dengan kualifikasi sangat baik, (b) hasil uji ahli desain instruksional diperoleh skor 93,75 dengan kualifikasi sangat baik, (c) hasil uji ahli media pembelajaran diperoleh skor 90,00 dengan kualifikasi sangat baik, dan (d) hasil uji pengguna perorangan pada 3 orang siswa diperoleh skor 95,45 dengan kualifikasi sangat baik. Berdasarkan hasil analisis data uji produk oleh para ahli (ahli isi muatan pelajaran, ahli desain instruksional, ahli media pembelajaran) dan hasil uji subjek pengguna (siswa) disimpulkan bahwa media video pembelajaran hasil penelitian ini adalah layak digunakan dalam pembelajaran muatan IPS di kelas IV SD Negeri 5 Pedungan

Volume 9
Pages None
DOI 10.23887/JEU.V9I1.32058
Language English
Journal None

Full Text