Archive | 2021

HASIL BELAJAR MATEMATIKA MELALUI METODE POLYA

 
 
 
 
 

Abstract


Abstrak Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah terdapat perbedaan hasil belajar matematika peserta didik yang diajar menggunakan Metode Polya berbantuan soal cerita dengan tanpa berbantuan soal cerita. Penelitian ini merupakan jenis penelitian experimen semu (Quasi Experimental Design) dengan desain penelitian Non Equivalent Control Group Design. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh peserta didik kelas VIII MTs Negeri Sinjai Utara yang berjumlah 152 peserta didik dengan sampel penelitian berjumlah 61 peserta didik yang berasal dari dua kelas yaitu VIII D dan VIII C . Pengambilan sampel yang digunakan yaitu teknik Simple Random Sampling. Instrumen yang digunakan berupa tes terdiri dari Pretest dan Posttest . Selanjutnya dianalisis dengan menggunakan statistik deskriptif dan statistik inferensial. Berdasarkan hasil analisis deskriptif diperoleh, nilai rata-rata pretest sebesar 50,77 dan posttest 67,20 dengan peningkatan sebesar 16,43 pada peserta didik yang diajar menggunakan Metode Polya tanpa berbantuan soal cerita. Nilai rata-rata pretest diperoleh 48,97 dan rata-rata posttest sebesar 69,29 dengan peningkatan sebesar 20,32 pada peserta didik yang diajar menggunakan Metode Polya berbantuan soal cerita. Hasil analisis inferensial diperoleh nilai signifikan = 0,318. Sehingga dapat disimpulkan bahwa tidak terdapat perbedaan rata-rata hasil belajar matematika antara peserta didik yang belajar menggunakan Metode Polya dalam menyelesaikan soal matematika berbantuan soal cerita dengan peserta didik yang belajar menggunakan Metode Polya tanpa berbantuan soal cerita. Hal ini disebabkan karena pada dasarnya Metode Polya memiliki banyak kesamaan dengan metode pemecahan masalah yang lain, yakni mempunyai karakteristik dan sintaks yang menunjang agar pemecahan masalah dari peserta didik dapat meningkat. Abstract The purpose of this study was to see whether there were differences in the mathematics learning outcomes of students who used the Polya Method assisted with story problems or without assisted story problems. This research is a quasi-experimental research type (Quasi-Experimental Design) with a non-equivalent control group research design. The population in this study were all class VIII MTs Negeri Sinjai Utara students with 152 students with 61 students as research sample of who came from two classes, namely VIII D and VIII C . The sampling used was simple random sampling technique. The instrument used was a test consisting of a pretest and posttest. It was then analyzed using descriptive statistics and inferential statistics. Based on the results of the descriptive analysis obtained, the pretest mean score was 50.77 and posttest 67.20, with an increase of 16.43 for students who were taught using the Polya Method without the help of story questions. The average pretest score was 48.97, and the posttest average was 69.29, with an increase of 20.32 for students who were taught using the story-assisted Polya Method. The results of inferential analysis obtained a significant value = 0.318. So it can be denied that there is no difference in the average student learning outcomes between students who learn to use the Polya method in solving math problems assisted by story problems and students who learn to use the pattern method without the help of story problems. Basically, this is because the Polya Method has many similarities with other problem-solving methods, which have characteristics and syntax that support students problem-solving.

Volume 3
Pages 145-157
DOI 10.24252/ASMA.V3I1.19100
Language English
Journal None

Full Text