Jurnal Akuntansi Trisakti | 2021

ASIMETRI INFORMASI MEMODERASI PENGARUH EARNING PERSISTENCE DAN INCOME SMOOTHING TERHADAP FUTURE EARNING RESPONSE COEFFICIENT

 

Abstract


Tujuan penelitian ini adalah untuk memperoleh bukti empiris pengaruh earning persistence dan income smoothing terhadap future earning response coefficient (FERC) dengan asimetri informasi sebagai variabel moderasi. FERC merupakan informasi yang memungkinkan perusahaan memiliki pengetahuan tertentu mengenai future earnings pada saat perusahaan mengetahui current stock price, sehingga harga saham dapat merupakan sinyal terhadap future earnings. Metodologi penelitian yang digunakan adalah Moderated Regression Analysis (MRA), sampel penelitian adalah 86 perusahaan manufaktur yang terdaftar pada Bursa Efek Indoensia selama periode 2013 s/d 2017 dengan demikian terdapat 430 observasi, metode pengambilan sampel menggunakan purposive sampling. Penelitian menunjukan bahwa hanya variabel income smoothing yang memiliki pengaruh signifikan terhadap future earning respon koefisien, selanjutnya asimetri informasi mampu memperkuat pengaruh income smoothing terhadap future earning response koefisien. Sedangkan variabel kontrol yang memiliki pengaruh signifikan terhadap future earning respon koefisien hanya variabel invesment opportunity set dan audit committe. Kontribusi penelitian ini agar perusahaan dapat memperhatikan faktor-faktor yang dapat mempengaruhi FERC agar dapat memprediksi laba di masa yang akan datang.

Volume None
Pages None
DOI 10.25105/jat.v8i1.7480
Language English
Journal Jurnal Akuntansi Trisakti

Full Text