Archive | 2019

PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN DAN MOTIVASI BERPRESTASI TERHADAP HASIL BELAJAR PESERTA DIDIK KELAS XI IPA SMA NEGERI 6 TAKALAR

 
 
 

Abstract


ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran dan motivasi berprestasi terhadap hasil belajar peserta didik kelas XI IPA SMA negeri 6 Takalar tahun pelajaran 2018/2019. Jenis penelitian ini adalah eksperimen semu dengan menggunakan desain faktorial 3x3. Populasi penelitian adalah seluruh peserta didik kelas XI IPA SMA Negeri 6 Takalar tahun pelajaran 2018/2019 yang berjumlah 95 orang. Pengambilan sampel diambil dari jumlah populasi yang ada sebagai subjek peneltian. Pengujian hipotesis dilakukan dengan menggunakan analisis one way Anova dan two way Anova. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: (1) Ada pengaruh model pembelajaran terhadap hasil belajar peserta didik kelas XI IPA SMA Negeri 6 Takalar, (2) Ada pengaruh motivasi berprestasi terhadap hasil belajar peserta didik kelas XI IPA SMA Negeri 6 Takalar, (3) Tidak ada interaksi antara model pembelajaran dan motivasi terhadap hasil belajar peserta didik kelas XI IPA SMA Negeri 6 Takalar. Kata kunci\xa0 : Inkuiri Terbimbing, Pembelajaran Langsung, Discovery Learning, Motivasi Berprestasi dan Hasil Belajar. ABSTRACT The study aims at examining the influence of learning model and achievement motivation on learning outcome of grade XI IPA student at SMAN 6 Takalar of academic year 2018/2019. The type of this study was quasi experiment using factorial 3x3 design. The research population was the entire student of grade XI IPA SMAN 6 Takalar of academic year 2018/2019 with the total of 95 students. Sample was taken from the population as the research subject. Hypothesis test was conducted using one way Anova and two way Anova analysis. The results of the study reveal that (1) there is influence of learning model on learning outcome of grade XI IPA student at SMAN 6 Takalar, (2) there isi influence of achievement motivation on learning outcome of grade XI IPA student at SMAN 6 Takalar, and (3) there is no interaction between learning model and motivation on learning outcome of grade XI IPA students at SMAN 6 Takalar. Keywords: guided inquiri, direct learning, discovery learning, achievement motivation, learning outcome

Volume 2
Pages 76-92
DOI 10.26858/CER.V2I2.8951
Language English
Journal None

Full Text