Archive | 2021

Pengaruh Penerimaan Peserta Didik Baru Melalui Sistem Zonasi Terhadap Prestasi Belajar Siswa

 
 
 

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui ada atau tidaknya pengaruh penerimaan peserta didik melalui sistem zonasi terhadap prestasi belajar. Berdasarkan tujuan tersebut penelitian ini termasuk penelitian kuantiatif deskriptif. Pengambilan data dilakukan pada siswa kelas X di SMA Negeri 1 Cepiring yang dipilih dengan cara cluster random sampling. Subyek yang dilipih dalam penelitian ini yaitu satu kelas. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu angket motivasi belajar siswa, angket persepsi siswa terhadap sistem zonasi, wawancara serta dilengkapi dengan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan yaitu teknik analisis presentase, korelasi product moment, analisis regresi linier sederhana, dan uji T. Validitas data menggunakan rumus korelasi product moment dan reliabilitas \xa0menggunakan rumus spearman brown. Dalam penelitian ini digunakan Microsoft excel dan software SPSS untuk membantu mengolah dan menganalisis data hasil penelitian. Hasil dalam penelitian ini menunjukkan: (1) Pelaksanaan sistem zonasi di SMA Negeri 1 Cepiring berkriteria tinggi yang didapatkan dari hasil angket menggunakan perhitungan kriterium. (2) Motivasi belajar siswa kelas X SMA Negeri 1 Cepiring tergolong tinggi dengan perhitungan kriterium dari skor angket. (3) Adanya pengaruh motivasi belajar terhadap prestasi belajar siswa. (4) Tidak terdapat pengaruh penerimaan peserta didik baru melalui sistem zonasi terhadap pretasi belajar siswa melalui uji T.

Volume 3
Pages 282-290
DOI 10.26877/IMAJINER.V3I3.7644
Language English
Journal None

Full Text