Archive | 2021

Strategi Komunikasi Antikorupsi di Masa Pandemi (Kampanye Digital Anti-Corruption Film Festival 2020)

 

Abstract


Abstract. \xa0Film is one of the mediums used by the Corruption Eradication Commission (KPK) to spread anti-corruption values, especially for the younger generation. Film is used as an educational strategy in order to insert anti-corruption attitudes and behavior from an early age. For this reason, since 2013 KPK has always held the Anti-Corruption Film Festival (ACFFest) which has produced dozens of films with anti-corruption theme. Through ACFFest, KPK invites filmmakers to contribute in anti-corruption movement and their products can inspire public to aware and change behavior become anti-corruption. In 2020, ACFFest was held again with various communication strategies that must adapt to the pandemic situation. ACFFest 2020 carries Creation in the Middle of a Pandemic theme to encourage young people to keep working, creative, caring, and critical in campaigning anti-corruption, especially in the midst of a pandemic situation. The purpose of this research is to find out the digital communication strategy in the pandemic period carried out by KPK in the ACFFest 2020 program. All of the communication activities, from creative products for promotion and publication, selection of mediums and communicators to types of campaign activities in various digital mediums were carried out. The research uses qualitative methods, with a case study approach. The results of this study indicate that the digital communication strategy carried out by the KPK has made the ACFFest 2020 program successful with an indicator that the number of participants in the contested category exceeds the set target. This is an important finding, that in the pandemic era, communication strategies and program campaigns with young audiences are very effective in utilizing digital media which is currently their main need. Keywords: Communication Strategy, Campaign through Film, Digital Media Abstrak. Film adalah salah satu medium seni yang digunakan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) untuk menyebarkan nilai-nilai antikorupsi khususnya bagi generasi muda. Media film dijadikan salah satu strategi pendidikan dan kampanye dalam rangka penanaman sikap dan perilaku antikorupsi sejak dini. Sejak tahun 2013 KPK selalu menyelenggarakan program Anti-Corruption Film Festival (ACFFest) yang sudah menghasilkan puluhan film dengan tema antikorupsi. Melalui ACFFest, KPK mengajak para sineas atau filmmaker untuk berkontribusi dalam gerakan antikorupsi yang nantinya karya mereka dapat menjadi inspirasi untuk meningkatkan kesadaran antikorupsi. Tahun 2020, program ACFFest kembali digelar dengan berbagai strategi komunikasi yang harus beradaptasi dengan situasi pandemi. ACFFest 2020 mengusung tema “Kreasi ditengah Pandemi”, sebagai upaya memberikan semangat bagi anak-anak muda untuk tetap berkarya, kreatif, peduli, serta kritis dalam mengampanyekan gerakan antikorupsi khususnya di tengah situasi pandemi. Tujuan dari penelitian ini adalah mengetahui strategi komunikasi digital di masa pandemi yang dilakukan KPK dalam kampanye program ACFFest 2020. Serangkaian kegiatan komunikasi, baik dari produk kreatif untuk promosi dan publikasi, pemilihan medium dan komunikator sampai dengan jenis kegiatan kampanye melalui berbagai medium secara digital yang dilakukan. Penelitian menggunakan metode penelitian kualitatif, dengan pendekatan studi kasus. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa strategi komunikasi digital yang dilakukan KPK telah membuat program ACFFest 2020 berhasil dengan indikator output jumlah partisipasi peserta dalam kategori yang dilombakan melebihi target yang ditetapkan. Hal ini menjadi temuan penting, bahwa dimasa pandemi strategi komunikasi dan kampanye program dengan audiens anak muda sangat efektif memanfaatkan media digital yang memang menjadi kebutuhan utama mereka. Kata Kunci: Strategi Komunikasi, Kampanye melalui Film, Media Digital

Volume 7
Pages 273-279
DOI 10.29313/.V7I1.27269
Language English
Journal None

Full Text