Geodika: Jurnal Kajian Ilmu dan Pendidikan Geografi | 2021

Pengembangan Bahan Ajar Sistem Informasi Geografis Berbasis Higher Order Tinking Skill (HOTS)

 

Abstract


Salah satu kelemahan pembelajaran Sistem Informasi Geografis (SIG) di IKIP PGRI Pontianak saat ini adalah bahan ajar yang relatif kurang praktis dan kurang operasional. Penelitian ini bertujuan untuk: 1) menganalisis kebutuhan modul pembelajaran SIG; 2) mengembangkan pembelajaran SIG berbasis Higher Order Thinking Skill (HOTS ); dan 3) untuk mengetahui kelayakan pengembangan modul pembelajaran SIG. Rancangan penelitian yang digunakan adalah penelitian pengembangan. Teknik penelitian menggunakan observasi langsung saat perkuliahan dan wawancara tidak langsung. Alat yang digunakan dalam penelitian ini adalah panduan observasi dan panduan wawancara. Teknik analisis data yang digunakan adalah skoring dan prosentase. Hasil penelitian menunjukkan mahasiswa membutuhkan bahan ajar yang lebih praktis, efektif dan operasional sehinga lebih mudah dipahami. Pengembangan bahan ajar berdasarkan hasil analisa angket adalah berupa modul, karena lebih mudah memfasilitasi mahasiswa dalam belajar dan berfikir lebih kritis dalam menyelesaikan tugas-tugas yang sifatnya adalah proyek. Berdasarkan hasil analisis kelayakan diketahui bahwa kelayakan isi dengan nilai kelayakan sebesar 92,9%, kelayakan penyajian modul dengan nilai kelayakan sebesar 92,5% serta kelayakan kebahasaan memperoleh nilai 93,3%. Dengan demikian, maka modul pembelajaran SIG dalam penelitian ini layak digunakan.

Volume None
Pages None
DOI 10.29408/GEODIKA.V5I1.3194
Language English
Journal Geodika: Jurnal Kajian Ilmu dan Pendidikan Geografi

Full Text