Archive | 2021

Pengaruh Pengendalian Obat Dengan Analisis Abc, Eoq Dan Rop Terhadap Efisiensi Pengelolaan Obat Bpjs Klasifikasi A Di Apotek Siti Hajar Kota Tegal

 
 

Abstract


Pengelolaan obat merupakan rangkaian kegiatan dari farmasi atau apotik yang menyangkut fungsi-fungsi manajemen, meliputi seleksi, pengadaan, distribusi dan penggunaan obat. Kegiatan tersebut harus saling terkait dan saling mempengaruhi satu sama lain, Tujuan penelitian untuk menganalisis sistem pengendalian obat – obat Askes klasifikasi A dengan metode ABC, EOQ, dan ROP untuk meningkatkan efisiensi biaya pemesanan dan penyimpanan dalam pengendalian persediaan obat. Jenis penelitian adalah quasi eksperimental tanpa kontrol dengan pengamatan runtun waktu (time series design) sebelum, selama dan sesudah intervensi. Data diperoleh melalui pengamatan langsung dan dari dokumentasi instalasi farmasi, data hasil observasi dibuat analisis ABC kemudian dibuat perhitungan EOQ dan ROP dengan memakai indikator Inventory turn over ratio (ITOR), Nilai Persediaan. Hasil penelitian yaitu Penerapan metode EOQ (Economic Order Quantity) dan ROP (Re Order Point) terhadap obat reguler khususnya kelompok A di Apotek Siti Hajar dapat mengendalikan obat reguler di Apotek yang ditunjukkan dengan adanya penurunan nilai persediaan sebesar Rp. 19.390.613, peningkatan Inventory Turn Over Ratio sebesar 1.63 kali.)

Volume 10
Pages 35-39
DOI 10.30591/PJIF.V10I1.2111
Language English
Journal None

Full Text