Archive | 2019

Upaya Meningkatkan Hasil Belajar dan Aktivitas Siswa melalui Implementasi Model Pembelajaran Mind Mapping Dikombinasikan dengan Numbered Head Together Materi Sistem Ekskresi Manusia pada Kelas XI Mia 1 Man 3 Medan Tahun Pelajaran 2017/2018

 

Abstract


Penelitian ini bertujuan meningkatkan hasil belajar dan aktivitas belajar biologi siswa melalui kombinasi model pembelajaran kooperatif Mind Mapping dan Numbered Head Together di kelas XI MIA 1 MAN 3 Medan. Jenis penelitian adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK) terdiri dari 2 siklus. Subjek penelitian ini siswa kelas XI MIA 1 yang berjumlah 39 orang siswa. Pengamatan aktivitas dilakukan oleh empat orang observer masing-masing mengamati 8-10 orang siswa. Instrumen berupa tes hasil belajar dalam bentuk pilihan berganda serta pengamatan aktivitas siswa melalui lembar observasi dalam bentuk uraian. Kegiatan perbaikan pembelajaran pada siklus I: siswa mengutarakan pendapatnya, pada siklus II: guru memberikan pertanyaan yang berhubungan dengan soal atau game. Hasil analisis data ditemukan bahwa ada peningkatan hasil belajar dari siklus I ke siklus II. Hasil rata-rata pretest siswa adalah 56,02 dengan ketuntasan klasikal 10,25% sedangkan hasil rata-rata post test pada siklus I adalah 67,20 dengan ketuntasan klasikal 74,25% dan hasil rata-rata post test pada siklus II adalah 95,64 dengan ketuntasan klasikal 89,75%. Peningkatan hasil belajar siswa dari siklus I ke siklus II sebesar 64,11%. Untuk hasil aktivitas belajar siswa ditemukan bahwa ada peningkatan aktivitas belajar siswa dari siklus I ke siklus II, secara klasikal aktivitas melihat meningkat sebesar 20,51%, aktivitas berbicara meningkat sebesar 32,06%, aktivitas mendengarkan meningkat sebesar 16,67% dan aktivitas menulis meningkat sebesar 23,08%. Hal ini berarti bahwa kombinasi model pembelajaran Mind Mapping dan Numbered Head Together di kelas XI MIA 1 MAN 3 Medan T.P 2017/2018 dapat meningkatkan hasil belajar dan aktivitas belajar biologi siswa dari siklus I sampai siklus II.

Volume 2
Pages 128-134
DOI 10.30821/biolokus.v2i1.437
Language English
Journal None

Full Text