Archive | 2021

ANALISIS PERAN GURU DALAM MENUMBUHKAN SIKAP CINTA TANAH AIR PADA MATA PELAJARAN PKN SISWA KELAS III SDN TANGERANG 15

 
 
 

Abstract


Peran guru adalah membantu siswa dalam mengembangkan keterampilan baik dalam perencanaan maupun pelaksanaan kurikulum. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui peran guru dalam menumbuhkan sikap cinta tanah air melalui mata pelajaran PKN siswa kelas III SDN Tangerang 15. Sampel penelitian diambil melalui angket google form kepada guru kelas III SDN Tangerang 15. Partisipan diambil dari guru kelas sejumlah 2 guru terdiri dari guru kelas\xa0 III menggunakan soal bentuk essay yang dikembangkan berdasarkan indikator peran guru menurut P. Ratu Ile Tokan. Dalam penelitian ini mengunakan metode kualitatif deskriptif. Pengumpulan data di lakukan melalui metode observasi, wawancara dan dokumentasi. Penelitian bertujuan untuk menceritakan suatu data, peristiwa atau fenomena yang digali menggunakan wawancara melalui pertanyaan terbuka dengan narasumber yang memiliki pengetahuan dan pemahaman serta pengalaman mendalam tentang fenomena tersebut. Metode deskriptif adalah metode yang menjelaskan atau mendeskripsikan suatu fakta, data, dan objek penelitian secara sistematis dan sesuai dengan situasi alamiah. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara dan dokumentasi. hasil penelitian ini adalah peran guru guru dalam menumbuhkan sikap cinta tanah air pada mata pelajaran pkn di SDN Tangerang 15 dengan memberikan contoh yang baik dan mencintai tanah air dalam kehidupan sehari-hari. Guru selalu mengingatkan bersikap jujur dan menghargai berbedaan, toleransi dan displin di sekolah maupun diluar sekolah. Penanaman cinta tanah air dilakukan di sekolah yang lebih efektif karena dapat membentuk jiwa serta semangat bagi siswa yang akan menentukan masa depannya. Rasa cinta tanah air merupakan memperkuat persatuan dan kesatuan bangsa dalam kehidupan sehari-hari seperti dalam lingkungan sekolah, keluarga maupun masyarakat. Informasi yang baik juga perlu dikembangkan dengan baik agar semangat cinta tanah air tidak luntur.

Volume 2
Pages 42-51
DOI 10.31000/IJOEE.V1I2.4603
Language English
Journal None

Full Text