Archive | 2019

PEMBERDAYAAN KARANG TARUNA DALAM PEMBUATAN BIOGAS LIMBAH CAIR TAHU SEBAGAI WUJUD KEPEDULIAN LINGKUNGAN DI DUSUN BAPANG SUMBERMULYO JOMBANG

 
 
 

Abstract


Pemberdayaan karang taruna bertujuan untuk memberikan pemahaman dan pengalaman kepada remaja karang taruna terkait kepedulian lingkungan dengan memanfaatkan hasil samping limbah cair tahu sebagai biogas berskala rumah tangga. Pada kegiatan ini para pemuda pemudi karang taruna diberikan sosialisasi terkait pemanfaatan limbah cair tahu karena selama ini limbah cair tahu dibuang langsung ke sungai, sehingga hal ini mencemari lingkungan. Sosialisasi ini berisikan tentang penyampaian materi akan pentingnya memanfaatkan limbah cair tahu agar tidak merusak lingkungan, demonstrasi pembuatan biogas yang dimulai dengan pembuatan starter dan biodigester, dan pelatihan pembuatan biogas. Hasil dari pelatihan diperoleh bahwa respon peserta terhadap materi pelatihan berkategori baik dengan persentase rata-rata 85,3%, respon peserta terhadap demontrasi pembuatan starter dan biodigester berkategori baik dengan persentase rata-rata 76,3%. Respon peserta terhadap media yang digunakan dalam pembuatan biodigester berkategori baik dengan persentase rata-rata 82%. Respon peserta terhadap instruktur sosialisasi berkategori baik dengan persentase rata-rata 75,3%. Berdasarkan hasil kegiatan ini dapat disimpulkan bahwa keseluruhan peserta karang taruna memberikan respon positif terhadap kegiatan sosialisasi pembuatan biogas limbah cair tahu sebagai wujud kepedulian lingkungan di dusun Bapang Desa Sumbermulyo Kabupaten Jombang. Dari kegiatan sosialisasi pemberdayaan karang taruna ini diharapkan para pemuda dan pemudi dapat ikut menjaga kelestarian lingkungan (sungai) dengan tidak membuang limbah ke sungai dan memanfaatkannya sebagai biogas.

Volume 5
Pages None
DOI 10.31602/JPAIUNISKA.V5I2.2369
Language English
Journal None

Full Text