Archive | 2021

HUBUNGAN PENDIDIKAN DAN EKONOMI DENGAN PENGETAHUAN IBU TENTANG GIZI GIZI DI POSYANDU SEHATI KELURAHAN BULIANG KABUPATEN BATU AJI, KOTA BATAM, 2019

 
 

Abstract


Pada balita yang kekurangan gizi akan terjadi kerusakan sistem kekebalan tubuh sehingga menyebabkan kerentanan terhadap suatu penyakit diantaranya adalah kurang kalori dan protein (KKP), anemia, xerophtalmia, serta gizi kurang juga meningkatkan keparahan dan durasi penyakit yang mengakibatkan resiko kematian. Penyebab gizi kurang yang tinggi yaitu Angka Kemiskinan di Indonesia yang masih tinggi yaitu sebesar 11,8 % atau sekitar 28 juta penduduk. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui Hubungan Pendidikan Dan Ekonomi Dengan Pengetahuan Ibu Tentang Gizi Balita Di Posyandu Sehati Kelurahan Bukit Tempayan Kecamatan Batu Aji. Penelitian ini bersifat Cross Sectional, tempat penelitian di Posyandu Sehati \nBatu Aji dari bulan Febuari - Agustus 2019, populasi penelitian adalah semua ibu yang mempunyai balita. Pengambilan sampel degan tekhnik accidental sampling, jumlah sampel 52 responden, instrument yang digunakan untuk variabel independen dan variabel dependen menggunakan kuesioner, Uji Analisa yang digunakan yaitu analisa chi-square. Hasil Bivariat yakni dari 52 responden yang pendidikan menengah dengan baik yaitu 31 responden (93,9%). Hasil Bivariat tidak terdapat hubungan antara pendidikan dengan pengetahuan ibu tentang gizi balita dengan analisis chi-square p-value 0,878 dan ekonomi dengan pengetahuan ibu tentang gizi balita dengan analisa chi-square p-value 0,378%. \nKesimpulan tidak ada hubungan antara pendidikan, ekonomi dengan pengetahuan ibu tentang gizi balita dengan pengetahuan ibu tentang gizi buruk di Posyandu Sehati Kelurahan Bukit Tempayan Kecamatan Batu Aji Tahun 2019. \nSaran bagi Posyandu diharapkan dapat lebih meningkatkan promosi dan penyuluhan kesehatan bagi ibu yang mempunyai balita sehingga masyarakat mengetahui tentang pentingnya pemeriksaan tumbuh kembang balita dan memberikan informasi tentang gizi mulai dari kehamilan dan setiap pemeriksaan kehamilan sehingga dapat meningkatkan pengetahuan bagi ibu tentang gizi tesebut dikarenakan masa kehamilan. \nKata Kunci : Pendidikan dan Ekonomi Dengan Pendidikan Ibu Tentang Gizi Balita

Volume 15
Pages None
DOI 10.31869/MI.V15I2.2409
Language English
Journal None

Full Text