Jurnal Kajian Agama Hukum dan Pendidikan Islam (KAHPI) | 2021

POLA INTERAKSI ANTARA GURU DENGAN SISWA PADA MATA PELAJARAN PAI DI SMP N 2 RANDUDONGKAL

 

Abstract


Guru dan siswa merupakan dua komponen pendidikan yang tidak terpisahkan. Guru adalah orang yang memberi ilmu pengetahuan kepada siswa. Siswa sendiri merupakan sebuah subjek belajar yang akan selalu menghantarkan kehadiran seorang guru untuk membimbingnya. Interaksi antara guru dengan siswa dalamkonteks pendidikan adalah suatu proses menunjukkan pada hubungan-hubungan yang dinamis. Interaksi di sini merupakan syarat utama adanya aktivitas dari hubungan dinamis yang bermuara kepada siswa sebagai objek satuan pendidikan. Hubungan yang dilakukan antara individu kadang-kadang hanya berlangsung singkat, tetapi dapat berlangsung lama. Hubungan yang berlangsung lama biasanya ditandai oleh derajat keeratan yang semakin kuat. Jenis penelitian ini adalah studi lapangan (field research). Sedangkan pendekatan yang digunakan adalah pendekatan kualitatif. Sedangkan metode pengumpulandata dalam penelitian ini observasi, interview, dan dokumentasi. Adapun dalam menganalisis data peneliti menggunakan analisis deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: pertama, pola interaksi antara guru dengan siswa ada tiga pola, yaitu pola interaksi demokratis, pola interaksi liberalis, dan pola interaksi feodalis. Adapun dalam pelaksanaannya pola interaksi antara guru dengan siswa pada mata pelajaran PAI di SMP N 2 Randudongkal menerapkan pola interaksi demokratis. Kedua, faktor-faktor yang mempengaruhi pola interaksi antara guru dengan siswa pada mata pelajaran PAI di SMP N 2 Randudongkal, antara lain: keadaan guru, keadaan siswa,keadaan lingkungan, sarana dan prasarana, dan kurikulum.Kata Kunci : Pola Interaksi, Guru, Siswa.

Volume None
Pages None
DOI 10.32493/kahpi.v3i1.p62-71.12954
Language English
Journal Jurnal Kajian Agama Hukum dan Pendidikan Islam (KAHPI)

Full Text