Archive | 2021

RANCANG BANGUN E-COMMERCE PADA UKM DOLANAN BOCAH PINTER

 
 

Abstract


UKM Dolanan Bocah Pinter adalah UKM yang bergerak dalam pembuatan mainan edukatif anak. Dalam proses pelaksanaannya, hasil produksi UKM dipasarkan secara konvensional, yaitu dengan penyebaran katalog tercetak. Sehingga target market hanya sebetasa lingkungan sekitar. Hal tersebut dirasa kurang efektif dalam proses perkembangan usaha. Dengan didesainnya Electronic Market Place diharapkan peningkatan usaha lebih optimal. Electronic Market yang dibuat berbasis website dengan fitur pemasaran dan penjualan. Sistem ini dianalisis dengan menggunakan metode PIECES dan menerapkan metode Rapid Application Development (RAD). Untuk analisis proses bisnis menggunakan metode SWOT. Penelitian menghasilkan program aplikasi yang berguna sebagai media promosi dan penjualan dengan dikelola oleh administrator sebagai pengontrol aktivitas user, dimana user sistem adalah penjual dan pembeli. \nPengujian Sistem Electronik Market dilakukan dengan metode Black Box dan pengujian kuisioner untuk pengujian tingkat pengguna. Hasil dari pengujian dengan kesimpulan sesuai perencanaan serta sistem yang telah diimplementasikan telah berfungsi sesuai dengan fungsionalitasnya.

Volume 8
Pages 61-67
DOI 10.32699/PPKM.V8I1.1582
Language English
Journal None

Full Text