Archive | 2019

UPAYA MENINGKATKAN HASIL BELAJAR ILMU PENGETAHUAN ALAM (IPA) MELALUI PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN EXAMPLES NON EXAMPLES PADA SISWA KELAS V SDN 2 SEMBUNG TAHUN PELAJARAN 2018-2019

 

Abstract


Tujuan penelitian ini adalah Untuk meningkatkan hasil belajar Ilmu Pengetahuan Alam (IPA) melalui penerapan model pembelajaran Examples Non Examples pada siswa kelas V SDN 2 Sembung\xa0 tahun pelajaran 2018-2019. Bentuk prosedur perbaikan pembelajaran ini adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK) yang dirancang dalam 2 (dua) siklus tindakan, dimana setiap siklus terdiri dari tahap perencanaan, tahap pelaksanaan tindakan, tahap pengamatan dan tahap refleksi.\xa0 Masalah pembelajaran dapat ditemukan melalui observasi dan atau refleksi awal terhadap pembelajaran.\xa0 Berdasasarkan hasil analisis data dan pembahasan maka dapat disimpulkan bahwa Model\xa0 Examples Non Examples dapat meningkatkan hasil belajar siswa kelas VI\xa0 SDN \xa02 Sembung\xa0 tahun pelajaran 2019/2020, hal ini ditunjukan bahwa\xa0 pelaksanaan perbaikan pembelajaran siklus II menggunakan Model\xa0 Examples Non Examples telah terjadi peningkatan dari siklus I sebesar 24,00% atau dari 68,00% menjadi 92,00%. Hasil siklus II sudah melampaui indikator ketuntasan klasikal yaitu 85%. Berarti pelaksanaan penelitian tindakan kelas dinyatakan berhasil. Maka hipotesis tindakan diterima dan penelitian dinyatakan tuntas

Volume 14
Pages 2313-2320
DOI 10.33758/mbi.v14i4.341
Language English
Journal None

Full Text