Archive | 2019

EVALUASI PENYALURAN DAYA PLTS 18 kWp DI LAB SURYA POLBAN

 

Abstract


Pembangkit Listrik Tenaga Surya telah terpasang di laboratorium surya Teknik Konversi Energi Politeknik Negeri Bandung dengan kapasitas 18 kWp sejak tahun 2009. PLTS ini menyuplai daya untuk kegiatan perkuliahan, praktikum, dan penerangan. Sistem PLTS ditopang oleh sistem baterai dengan kapasitas 1800 Ah dilengkapi pula oleh generator set (genset). Evaluasi system dilakukan utnuk mengetahui apakah sistem telah beroperasi secara efisien. Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi penyaluran daya berlebih dari sistem PLTS ke jaringan PLN. Metode penelitian yang dilakukan dengan pengukuran secara langsung pada cuaca berawan/hujan serta cuaca cerah. Berdasarkan hasil pengukuran dan analisis yang dilakukan maka diperoleh hasil evaluasi sistem PLTS bahwa pada cuaca berawan/hujan di hari kerja tidak direkomendasikan penyaluran daya ke jaringan PLN. Pada musim kemarau (cuaca cerah) di hari kerja kelebihan daya mampu PV sebesar 2,42 kW (19,38 kWh) dapat disalurkan ke jaringan PLN sedangkan pada hari sabtu, minggu, atau hari libur kelebihan daya mampu PV berkisar 7,22 kW(57,78 kWh) dapat disalurkan ke jaringan PLN.

Volume 10
Pages 449-458
DOI 10.35313/IRWNS.V10I1.1439
Language English
Journal None

Full Text