Archive | 2021

PENGARUH REWARD TERHADAP KNOWLEDGE SHARING PERANGKAT DESA BERDAMPAK PENINGKATAN PARTISIPASI MASYARAKAT

 
 
 

Abstract


Penelitian ini memiliki tujuan mendapatkan hasil dari pengaruh reward terhadap knowledge sharing perangkat desa berdampak terhadap peningkatan partisipasi masyarakat. Reward pada penelitian ini terbagi atas Extrinsic Rewards dan Intrinsic Rewards. Penelitian ini dilaksanakan di Kabupaten Kerinci dengan Perangkat desa sebagai subjek penelitian. Penelitian ini dilaksanakan pada Bulan Juni 2020 - September 2020. Perangkat Desa di Kabupaten Kerinci merupakan populasi dalam penelitian ini dengan menggunakan metode penarikan sampel adalah Cluster Sampling dengan mengelompokkan sampel didasari wilayah dengan jumlah sampel adalah 108 responden. Sumber data didapatkan dari wawancara (interview) serta daftar pertanyaan (questionnaire). Pada penelitian ini menggunakan analisis data Structural Equation Models (SEM) serta menggunakan AMOS sebagai alat analisis. Hasil penelitian didapatkan koefisien determinasi besar pengaruh knowledge sharing yang dapat dijelaskan oleh variabel extrinsic rewards dan intrinsic rewards sebesar 17%. Sedangkan koefisien determinasi persamaan Partisipasi Masyarakat sebesar 20,2%.\xa0 Hasil dari penelitian didapatkan dari pengujian hipotesis bahwa extrinsic rewards dan intrinsic rewards memiliki pengaruh yang positif dan signifikan terhadap knowledge sharing, knowledge sharing dan intrinsic rewards berpengaruh positif dan signifikan terhadap partisipasi masyarakat sedangkan extrinsic rewards berpengaruh tidak signifikan terhadap partisipasi masyarakat. Knowledge Sharing dalam penelitian ini bukan merupakan variabel intervening karena pengaruh langsung extrinsic rewards terhadap partisipasi masyarakat lebih besar dari pada pengaruh tidak langsung melalui knowledge sharing dan pengaruh langsung intrinsic rewards terhadap partisipasi masyarakat juga lebih besar dari pengaruh tidak langsung terhadap partisipasi masyarakat melalui knowledge sharing. Hasil dari penelitian ini memberikan bukti empiris sebagai panduan bagi pemerintahan dan perangkat desa untuk menetapkan strategi yang tepat dalam knowledge sharing dan meningkatkan partisipasi masyarakat termasuk dampak terhadap pembangunan daerah

Volume 3
Pages 104-118
DOI 10.35326/JIAM.V3I2.1031
Language English
Journal None

Full Text