Archive | 2021

IDENTIFIKASI KEHANDALAN PEKERJA TANPA GANGGUAN OTOT DALAM PENYIMPANAN CAT TEMBOK

 
 
 

Abstract


Kehandalan manusia dalam bekerja adalah suatu hal yang sangat penting. Kehandalan manusia terutama dalam hal kesehatan, dalam konteks ini adalah tanpa mengeluhkan kelelahan otot akibat postur tubuh dalam melakukan pekerjaan. Kondisi handal tanpa kelelahan otot tersebut dapat berkontribusi terhadap pembentukan kerja yang aman, nyaman, sehat dan produktif. Oleh karena itu, tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengidentifikasi postur kerja yang dapat mengakibatkan gangguan otot, atau MSDs (Musculoskeletal Disorders) yang dapat dialami oleh pekerja pengangkut cat tembok kemasan pail dalam storage. Metode yang digunakan adalah OWAS (Ovako Work Posture Analysis System). Hasil penelitian menunjukkan bahwa postur kerja pengangkutan cat tembok kemasan pail pada storage relatif aman, masuk kategori kelas 1 dan 2, artinya tidak terlalu banyak atau tidak langsung menimbulkan gangguan pada otot, meskipun dilakukan assesment pada kondisi sebelum dan setelah istirahat makan siang. Dan faktor psikososial pekerja bisa mempengaruhi kategori kelas, meskipun postur tubuh berubah. Sedangkan faktor individu pekerja dalam hal lamanya bekerja di bagian gudang, tidak berpengaruh secara signifikan dalam pengukuran dengan metode OWAS ini.

Volume 11
Pages 22-30
DOI 10.36040/INDUSTRI.V11I1.3410
Language English
Journal None

Full Text