Archive | 2021

Pembelajaran Ilmu Pengetahuan Sosial sebagai Sarana Pembentukan Karakter Siswa Menghadapi Revolusi Industry 4.0

 
 
 

Abstract


Penelitian ini dilakukan pada Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Program Studi Pendikan Pancasila dan Kewarganegaraan (PPKn). Universitas Pattimura. Selama era new normal (Pandemic Covid-19) Universitas Pattimura menerapkan proses pembelajaran daring di semua Fakultas, pada Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan terutama Program Studi PPKn pembelajaran daring menjadi hambatan tersendiri bagi Dosen PPKn dalam memberikan informasi pembelajaran karena adanya mahasiswa yang tidak aktif dan kurang fokus selama proses pembelajaran. Sebagai upaya agar proses pembelajaran daring dapat tetap terlaksana dengan baik, maka penelitian ini dilakukan. Penelitian ini bertujuan untuk menerapkan evaluasi pembelajaran daring yang efektif untuk mengetahui tingkat pemahaman mahasiswa PPKn dalam menerima materi kuliah. Pada penelitian ini sistem evaluasi pembelajaran daring yang dilaksanakan, meliputi: (a) jurnal pembelajaran sebagai bahan evaluasi mahasiswa dalam meninjau kembali materi yang disampaikan, (b) studi kasus sebagai cara berpikir mahasiswa dalam menyampaikan pendapat terkait isu yang terjadi di masyarakat (c) artikel review film sebagai bentuk kreatifitas, pengetahuan untuk mengasah kemampuan menulis mahasiswa, (d) simulasi mengajar sebagai metode untuk mengembangkan ketrampilan mengajar mahasiswa sebagai calon pendidik. Metode Penelitian yang digunakan adalah kualitatif deskriptif untuk menggambarkan alternatif pemecahan masalah evaluasi pembelajaran. Hasil penelitian menunjukkan dengan diterapkannya evaluasi pembelajaran daring dapat memudahkan dosen untuk menilai sejauhmana keberhasilan pelaksanaan pembelajaran daring di Prodi PPKn khusunya selama Pandemic Covid-19

Volume 3
Pages 520
DOI 10.36418/SYNTAX-IDEA.V3I3.1081
Language English
Journal None

Full Text