Indonesian Journal of Intellectual Publication | 2021

Peningkatan Kompetensi Menulis Wacana Deskripsi Melalui Strategi Pembelajaran Inkuiri di SMA Negeri 3 Soppeng

 

Abstract


Penelitian ini bertujuan mendeskripsikan kemampuan menulis wacana deskripsi siswa kelas X.3 SMA Negeri 3 Soppeng setelah guru menerapkan strategi pembelajaran inkuiri. Penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas (Classroom Action Research) yang bertujuan untuk mengetahui peningkatan kompetensi menulis wacana deskripsi siswa kelas X.3 SMA Negeri 3 Soppeng dengan menerapkan strategi pembelajaran inkuiri. Dalam penelitian ini, sampel yang diambil adalah siswa kelas X.3 yang berjumlah 36 orang. Tindakan yang diberikan pada siswa yaitu pada siklus I merupakan upaya peningkatan kemampuan menulis wacana deskripsi dan siklus II adalah tindakan berupa perbaikan terhadap kekurangan yang dialami pada siklus I. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah dengan memberikan tes kepada siswa pada setiap siklus dan observasi yang dilakukan pada saat proses pembelajaran berlangsung. Dalam hal teknik menganalisis data, data kuantitatif dianalisis dengan menggunakan statistik deskriptif yang selanjutnya dianalisis dengan sistem komputerisasi. Hasil yang diperoleh dari pengamatan serta analisis deskriptif dari hasil tes adalah nilai rata-rata tingkat kemampuan menulis wacana deskripsi siswa kelas X.3 SMA Negeri 3 Soppeng setelah guru menerapkan strategi pembelajaran inkuiri yaitu pada siklus I sebesar 6,16 dengan standar deviasi 1,23 dari nilai ideal 10 yang berada pada kategori rendah. Pada siklus II, nilai rata-rata meningkat menjadi 7,25 dengan standar deviasi 0,99 dari nilai ideal 10 yang berada pada kategori tingkat kemampuan tinggi. Dari hasil analisis di atas, maka dapat disimpulkan bahwa kemampuan menulis wacana deskripsi siswa kelas X.3 SMA Negeri 3 Soppeng mengalami peningkatan setelah guru menerapkan strategi pembelajaran inkuiri.

Volume None
Pages None
DOI 10.51577/ijipublication.v1i2.109
Language English
Journal Indonesian Journal of Intellectual Publication

Full Text