Khidmah | 2021

PENCEGAHAN SERANGAN DISMINORE DENGAN PENERAPAN SENAM DISMINORE BAGI REMAJA DI SMK 3 MUHAMMADIYAH PALEMBANG

 

Abstract


Kesehatan reproduksi menurut Undang Undang Republik Indonesia No. 36 tahun 2009 tentang Kesehatan pada pasal 71 mencakup kesehatan saat sebelum hamil, ketika dan sesudah melahirkan, pengaturan kehamilan, alat kontrasepsi, kesehatan seksual serta kesehatan sistem reproduksi. Kesehatan reproduksi membahas proses, fungsi dan sistem reproduksi pada semua tahap kehidupan. Kesehatan reproduksi pada wanita terdiri dari kesehatan reproduksi ibu dan anak, remaja, dan usia lanjut. \nMasa remaja merupakan masa transisi dari masa kanak-kanak ke masa dewasa, dimana seorang manusia sedang berada dalam pencarian jati dirinya, ingin mengenal siapa dirinya sebenarnya. Pada masa ini terjadi berbagai perubahan dan perkembangan yang cepat, baik fisik mental maupun psikososial. Tidak sedikit permasalahan dalam kehidupan remaja terutama adalah dalam masa kesehatan reproduksi. Tujuan dari program ini adalah menerapkan senam disminore untuk mengatasi serangan awal disminore pada siswi SMK 3 Muhammadiyah Palembang.\xa0 Hasil pengukuran nyeri disminore sebelum dilakukan senam disminore yaitu pada tahap nyeri ringan kemudian setelah dilakukan senam disminore rentang nyeri pada kriteria tidak nyeri. Dari 33 responden pengabdian masyarakat gejala yang ditimbulkan sebagian besar yaitu nyeri timbul saat sebelum dan selama menstruasi dalam 24 jam

Volume None
Pages None
DOI 10.52523/khidmah.v3i1.335
Language English
Journal Khidmah

Full Text